Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cara mudah filter data berdasarkan range tanggal di ms access

FIlter data dengan range tanggal di ms access

Halo temen-temen, kali ini saya akan share cara filter data di access dengan range tanggal. jadi misalnya saja kita punya sebuah data tentang penjualan barang. Tentu di data tersebut ada tanggal saat penjualannya.

Nah misalnya kita mau tau tanggal A sampai tanggal B dari data penjualan tersebut. Pertama yang kita lakukan adalah membuat query dari table yang ada data nya penjualan barang. Buat filter di query pada field tanggal dan isi filter dengan kode berikut :

 

" Between [Forms]![Frm_Find_Trans_By_Date]![DateBegin] And [Forms]![Frm_Find_Trans_By_Date]![DateEnd] "


Penjelasan dari kode di atas
Between adalah kode perintah dari access untuk filter range tanggal
[Forms]![Frm_Find_Trans_By_Date] adalah nama form yang dibuat untuk nulis range tanggal yang akan di filter.



Jadi temen-temen harus buat dulu form dengan design seperti di bawah ini sebelum membuat query yang akan di filter.
[DateBegin] adalah text box yg nanti akan di isi tanggal awal
[DateEnd] adalah text box yang akan di isi tanggal akhir.

Perlu di ketahui adalah, field date yang ada di table formatnya di samakan dengan format yang di text box nya ya (datebegin dan dateend).

Format di textbox saya buat short date seperti gambar di bawah



untuk memanggil query yang sudah di filter bisa di letakan di tombol search pada form yang sudah di buat.

Cukup mudah kan temen-temen.
semoga bermanfaat ya..

Wassalamualaikum wr wb.




Post a Comment for "Cara mudah filter data berdasarkan range tanggal di ms access"